Pengikut

Template Fiksioner Untuk Tampilan Blog SEO Friendly

2 komentar
Template Fiksioner Untuk Tampilan Blog Seo Friendly

kikichemist.com., Hello! Balik lagi nih bersama kichem yang belakangan cukup rempong. Kali ini aku akan bahas sedikit mengenai template. Kondisi tubuh yang gak baik ternyata cukup menyulitkanku kali ini.

Amunisi untuk perang dengan template hampir habis. Tapi gakpapa, kali ini kita coba kulik seadanya, lagi pula manusia gak bakal selalu sehat kan? wah, kayaknya aku ketinggalan jauh nih sama temen-temen blogspedia coaching.

Materi kali ini cukup sulit menurutku, ngutak-atik template yang sangat menguji nyali ternyata cukup buat kelimpungan. Tapi, apapun itu kita harus bisa selesaikan semuanya dengan baik. Kali ini, aku nyoba ubah kembali template yang sebelumnya buat aku berada di zona nyaman.

Ternyata, sebuah template itu juga gak bisa sembarangan nempel di blog kita. Kita perlu memperhatikan beberapa hal agar template yang kita gunakan itu seo friendly dan reader friendly. Sungguh sangat menyulitkan bagi aku yang awam, tapi excited liat hasilnya. 

Tampilan blog SEO friendly punya banyak kelebihan, selain nyaman bagi pembaca, juga bisa naikin performa blog kita, kece pula lagi.


Apa Itu Template SEO Friendly

Bagi yang belum tau, pasti bingung ya apa itu template SEO friendly. Setahu kita yang ada artikel seo friendly kali ya, tapi bagi temen-temen blogger ini tentu bukan hal yang asing lagi.

Jadi, dikatakan template SEO friendly ketika template itu udah ngikutin urutan kaidan h1, h2, h3, h4 dalam blog tersebut. Blogspot sebenernya menyediakan beberapa template yang bisa kita gunakan, tapi sayangnya masih kurang responsive dan seo friendly.

Jadi ada baiknya kita menggunakan template pihak ketiga yang lebih responsive dan seo friendly. Untuk tau apakah template yang kalian gunakan dalam blog udah seo friendly atau belum, kalian bisa pasang extension meta seo inspector di chrome.

Ketika kita klik extentionnya, kita langsung bisa tau nih kira-kira template kita udah mendukung belum nih. Kira-kira tampilannya kayak gini.

tampilan meta seo inspector


Rekomendasi Memilih Template

Untuk urusan template, biasanya tersedia template yang gratis maupun berbayar. Yang berbayar pasti lebih istimewa ya, tapi ada kok template gratis seo friendly yang bisa kita gunakan.beberapa template rekomendasi blogspedia berikut juga bisa kalian coba.

1. Gooyabi

Gooyabi adalah tempat di mana aku pertama kali pakai template pihak ke-3. Berawal dari ketidaktahuan dan akhirnya menemukan template di sana,

Akhirnya aku putusin masang template yang kebetulan bisa dipasang, berhubung masih awam banget sama edit-edit html.

Banyak template gratis dari gooyabi, tapi sayangnya gak ada panduan jelasnya untuk ngulik kode-kode di dalamnya.

2. Igniel

Salah satu rekomendasi template yang disarankan adalah template dari igniel.com, memang banyak template berbayar dari sini.

Tapi salah satu rekomendasi coach Marita adalah template fiksioner yang akhirnya kugunakan juga untuk blogku saat ini. Agar tampilan blog SEO friendly dan lebih nyaman digunakan.

Kelebihan template ini, udah tersedia cara ngulik-ngulik kode-kodenya. Jadi kita bisa tinggal ngikutin langkah-langkahnya aja.

3. Dunia Blanter

Dunia blanter juga menyediakan template untuk blogspot. Tampilannya sederhana dan banyak pilihan, tapi sayangnya agak sulita untuk mengulik si kode dari sini.

Mungkin bagi anak IT gak sulit ya, tapi bagi kita-kita yang awam mungkin bakalan jadi njelimet banget.

Selain itu, hanya ada satu template gratis dari tempat ini, sementara yang lainnya berbayar.

4. Sugeng.id

Untuk kaum yang gak nyari gratisan, template dari sugeng.id ini cukup rekomended, kata-katanya beliau si pembuat template terkenal banget

Untuk beli template di sini mulai dari 170rb. Kalo blogger professional tentu gak berat ya buat pake temple kece dari sini.


Pengalaman Mengubah Tampilan Blog

Keharusan memiliki template blog SEO friendly akhirnya membuatku menyerah dan mengikuti alur. Mau gak mau, aku harus ganti template demi kelangsungan hidup blog yang masih bayi ini. Namanya bayi kan ya harus dirawat dan dibesarkan seperti malika.

Padahal awalnya aku paling anti sama yang namanya keribetan, tapi apa boleh buat ya wkwk. Bolak balik ngotak ngatik kode2nya anak IT, bikin kepala keriting dan nemuin solusinya juga setengah mati, pokoknya 1000 jempol deh untuk anak IT yang gak pernah nyerah sama kode. Meskipun kadang gak ngerti kalo dikodein ya wkwk.

Jadi ini tampilan blogku sebelum ganti template. Sebenernya ini juga udah pake template pihak ke-3, tapi ternyata tidak semudah itu ferguso, template ini kurang SEO friendly, meskipun kupikir template yang sangat sederhana ini cukup user friendly.

tampilan blog seo friendly


Memilih Template Fiksioner

Berhubung aku ketinggalan banyak pembahasan mengenai template, akhirnya aku memilih template fiksioner yang disarankan oleh coach Marita, meskipun kendala htmlnya begitu nyata, tapi jadi jauh lebih mudah karena kebaikan coach Marita.

1. Template fiksioner bisa kalian dapatkan di igniel.com. Pertama tama kalian bisa mengunjungi laman igniel.com, selanjutnya scroll sampai kalian nemuin download.

template seo friendly


2. Silakan download file dari template fiksioner.




3. Setelah berhasil download, itukan filenya berbentuk zip. Nah, kalian keluarin file fiksioner.xml. Setelah berhasil, silakan kode xmlnya buka dengan notepad.

tips menggunakan fiksioner

4. Kalo udah kebuka, klik ctrl+A lalu kalian pergi ke blogger di bagian tema. Tekan tanda panah kearah bawah lalu klik edit html (kalian bisa backup dan download dulu tema sebelumnya ya untuk jaga-jaga)



memilih template blogspot

mempercantik tampilan blog

Setelah meng-copy file xml dari fiksioner, kalian bisa melihat tutorial cara menguliknya dari fiksioner.blogspot.com. Silakan ikuti petunjuk dan kalian akan memiliki tampilan blog yang baru. 

Taraa ini dia tampilan blogku setelah pasang template fiksioner, masih banyak yang mau dikulik sih. Tapi, jadi lebih baik dari sebelumnya kan?

blog seo friendly


Untuk memiliki tampilan blog SEO friendly ternyata lumayan rumit ya wkwk. tapi kalo kalian rajin ngulik-ngulik pasti nantinya bakalan handal juga. aku juga mau belajar lagi nih setelah buat artikel ini, biar makin mahir dan tampilan blog makin enak dilihat. Yuk belajar bareng!



kikichem
Hello! Call me Kiki

Related Posts

2 komentar

  1. yuk kak belajar bareng, saya pun mumet sama kode-kode ini, perjuangan banget buat saya juga kak

    BalasHapus
    Balasan
    1. Huhu iya mbak. Lumayan buat muter2 kepala wkwk

      Hapus

Posting Komentar